SMA NEGERI 1 KASIHAN
SMAN 1 KASIHAN atau biasa disebut SMAN TIRTONIRMOLO adalah sekolah yang berada dikawasan Kabupaten Bantul Utara, daerah perbatasan Kota, tepatnya ada di Jalan Bugisan Selatan Yogyakarta. Sebuah sekolah yang mempunyai profil yang menarik dan lain dari sekolah yang lain.
Berdasarkan SK Menteri P dan K No.0292/ 0/ 78 tertanggal 2 September 1978 berlaku surat terhitung mulai tanggal 1 april 1978, berdirilah SMA Negeri Tirtonirmolo. Waktu pertama kali sekolah ini berdiri, kelasnya menumpang di SMA N 1 Yogyakarta (Teladan) dengan kepala sekolah Drs. Soemardji (Kepala Sekolah SMA N 1 Yogyakarta). Pada awal berlangsungnya KBM, SMA N Tortonirmolo menerima 80 Siswa dan dibagi dalam dua kelas.
Pada 11 Maret 1979 resmi pindah dan menepati gedung baru yang berada di Jalan Bugisan Selatan. Dan terhitung mulai 1 April 1979, diangkatlah kepala sekolah definitive. Pemangku jabatan tersebut adalah R. Soetopo Darmosasmito.
KEPALA SEKOLAH
Dalam perjalanan mengarungi dunia ilmu, SMAN Tirtonirmolo telah banyak mengalami pergantian Nahkoda. Berikut adalah Kepala Sekolah SMAN Tirtonirmolo dari waktu ke waktu….
R. Soetopo Darmosasmito | : 1979-1981 |
Drs. Sulistyo | : 1981-1984 |
Drs. Sukemi | : 1984-1986 |
Kabid PMU | : 1986-1986 sebagai pejabat Kepala Sekolah |
Drs. Soejadi | : 1986-1989 |
Moch. Kukuh Hardjono | : 1989-1990 sebagai pejabat Kepala Sekolah |
Drs. Samidjo | : 1990-1992 |
Drs. Ign. Ramelan | : 1992-1993 sebagai pejabat Kepala Sekolah |
Drs. Ngabdurochim | : 1993-1995 |
R. Suharjo, B.A | : 1995-1997 |
Dra. Sumarlinah | : 1997-2001 |
Drs. HM. Edy Suhartoyo, MM | : 2001- Oktober 2008 |
Suwito, M.Pd. | : Oktober 2008-Februari 2009 sebagai pejabat Kepala Sekolah |
Drs. H. Suharja, M.Pd | : Februari 2009 – 2015 |
Drs. Isdarmoko, M.Pd, M.MPar | : 2015 – Januari 2017 |
H. Subarino, Ph.D | : Januari 2017 – Januari 2019 |
Sarwono, M.Pd | : Januari 2019 – Sekarang |
Untuk merealisasikan visi dan misi “BERTAQWA BERPRESTASI BERKEPRIBADIAN SEHAT dan RAMAH LINGKUNGAN” SMAN 1 KASIHAN terus berupaya memajukan sekolah dalam berbagai bidang. Dari bidang akademik maupun non akademik, termasuk dalam kemajuan fisik sekolah, selain itu juga pengembangan dalam bidang agama.